Rayu User, Myspace Luncurkan Layanan Email

MySpace mencoba berbagai cara untuk merayu penggunanya. Salah satunya seperti yang dilakukannya kini, yakni meluncurkan sebuah layanan e-mail.

MySpace Mail, demikian nama layanan e-mail tersebut, telah hadir dalam versi beta. Layanan e-mail ini akan menyapa pengguna MySpace di seluruh penjuru dunia dalam beberapa minggu ke depan.

Dengan MySpace Mail, pengguna berkesempatan untuk berkomunikasi dan berbagi konten dengan orang-orang baik di dalam maupun di luar jaringan MySpace.

Apa lagi yang bisa dilakukan pengguna dengan layanan ini? Melalui layanan ini, pengguna dapat membubuhkan foto-fotonya secara langsung dari profil ke e-mail, mengirim musik dan video dalam lampiran tanpa ada batas penyimpanan.

Dikutip dari AFP, Jumat (31/7/2009), user MySpace dapat membuat sebuah akun email MySpace dengan nama yang sudah digunakannya di jejaring sosial, dan cukup menambahkan @myspace .

Sepertinya MySpace begitu optimistis dengan layanan e-mail besutannya ini. "MySpace terjun ke ranah e-mail dengan harapan menjadi provider e-mail terbesar kedua di AS dan terbesar keempat di dunia," ungkap MySpace dalam sebuah pernyataannya.

Akhir-akhir ini pesona MySpace semakin redup, seiring dengan semakin menanjaknya popularitas Facebook. Beberapa waktu lalu, situs jejaring sosial milik News Corp ini bahkan melakukan pemangkasan tenaga kerja sekitar 30 persen.

Oleh karena itu MySpace memang perlu melakukan gebrakan-gebrakan seperti menghadirkan layanan e-mail ini, untuk menandingi kedigdayaan Facebook dan memenangkan hati para pengguna situs jejaring sosial di dunia. ( faw / fyk )

No comments:

Post a Comment